Kamis, 18 Oktober 2012

Sulsel Segera Miliki Museum Satwa dan Kebun Binatang


Jumat, 19 Oktober 2012



Makassar,  -- Satu lagi arena wisata akan dibangun di Sulsel. Ketua Perhimpunan Kebun Binatang Seluruh Indonesia (KBSI) yang juga pengusaha asal Sumatera Utara, Rahmat Shah, telah mengutarakan keinginannya kepada Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo, untuk membangun Museum Satwa dan Kebun Binatang di Sulsel.

"Kebun binatang dan museum satwa memiliki prospek yang cukup menjanjikan dari segi ekonomi. Tapi, pada intinya, saya tidak membangun ini karena urusan profit semata, tapi karena saya hobi memelihara binatang," kata Rahmat, dalam pertemuannya dengan Syahrul, di Hotel Grand Clarion, Makassar, Kamis (18/10/2012).

Rahmat mencontohkan, salah satu kebun binatang miliknya di Surabaya, pada hari libur dikunjungi minimal 25.000 orang. 

Kebun binatang dan museum satwa juga dinilai akan memberikan efek positif kepada anak-anak.

"Anak-anak bisa belajar mengenal binatang sambil berwisata dengan biaya yang terjangkau," ujarnya.

Untuk tahap awal pembangunan museum satwa, Rahman menuturkan, baru menyiapkan investasi yang masih kecil yakni berkisar Rp2 miliar.(*)

Sumber: http://makassar.tribunnews.com/2012/10/18/sulsel-segera-miliki-museum-satwa-dan-kebun-binatang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar