SENIN, 12 MARET 2012

WATAMPONE,
– Bantuan Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo melalui Dinas
Perikanan Sulsel ke Pemerintah Kabupaten Bone senilai Rp1,5 miliar untuk
pengadaan kapal bagi nelayan kini sudah mulai dioperasikan di wilayah
BajoE, Sabtu, 11 Maret.
Bupati
Bone, HAM Idris Galigo bersama anggota DPRD Provinsi Sulsel, HA Irsan
Idris Galigo SH dan 757 Kelompok Usaha Bersama (KUB) menggelar selamatan
sekaligus menguji kapal di seputaran tanggul BajoE. Humas Setda Bone, A
Bchtiar, mengatakan Perairan BajoE dengan
kekayaan alam ikan dapat dikelola dengan baik untuk kesejahteraan anggota.
Tercatat
757 Kelompok Usaha Bersama memilik 17 kapal dengan mempekerjakan 100
anak buah kapal (ABK) dari bantuan Dinas Perikanan memiliki mesin
bertenaga 170 PK dan mesin pembantu berkekuatan 27 PK. Kapal ini juga
memiliki jarring dengan radius 500 meter dan mampu menjangkau kedalaman
80 meter.
Kapal
ini juga dilengkapi dengan mesin pelampung, mesin penari jaring dua
buah sampan untuk menebar jaring serta alat komunikasi dan GVC radar
untuk mendeteksi ikan.
“Kapal
ini harus dikelolah dengan baik agar dapat menghasilkan sesuatu yang
dapat meningkatkan kesejahteraan anggota KUB,” harap Bachtiar melalui
pesan singkatnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar