Selasa, 03 Juli 2012

Moko Segera di Distribusikan ke Daerah

SELASA, 03 JULI 2012 

2013, Siap Gandeng Lembaga Pembiayaan
MAKASSAR, — Sebanyak 40 unit Mobil toko (Moko) untuk pengerjaan tahap kedua tahun anggaran 2012 bakal segera rampung. Hingga kini, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Sulsel, sisa menunggu nomor polisi (Nopol) terbit sebelum moko tersebut di Distribusikan untuk dipasarkan di kabupaten kota.
Kepala Disperindag Sul­sel, Irman Yasin Limpo, menjelaskan bahwa produksi Moko tahap kedua ini akan dipasarkan ke Usaha Kecil Menengah (UKM) melalui pemerintah kabupaten dan kota se Sulsel.
“Kalau untuk distribusi ini akan melalui Pemerintah kabupaten kota yang menentukan kriteria UKM yang akan mendaptkan itu. Jumlahnya per kabupaten kota itu tidak sama, sebab jumlah UKM setiap daerah itu tidak sama. Jadi jumlah untuk Selayar misalnya tidak akan sama dengan Kota Makassar, karena jumlah UKM-nya juga pasti tidak sama,” jelas Irman, di kantor gubernur, Senin, 2 Juli.
Sejauh ini, lanjut Irman, dengan mengandeng PT Inka dalam produksi Moko, dinilai cukup memudahkan memudahkan untuk melakukan pemasaran, sebab akan memudahkan dalam proses kelengkapan surat-surat kendaraan, semisal faktur dan BPKB.
Termasuk dengan menggandeng Daewoo, yang bisa memberikan bantuan dari sisi teknis, baik dalam hal teknologi dan mo­dernisasi otomotif.
Lanjut, Irman menjelaskan bahwa pengadaan Moko pada 2011 lalu, merupakan produksi prototype Moko sebagai hibah yang peruntukannya khusus bagi UKM di Sulsel.
Ia menambahkan, pada tahun 2013 mendatang, Pemprov Sulsel berencana untuk menggandeng lembaga pembiayaan dalam memproduksi Moko, yang dikerjasamakan dengan Perusda.
“Kami berharap nanti 2013 produksi Moko bisa menggandeng semacam lembaga yang bisa membiayai produksinya. Jadi, jika harganya berkisar Rp40 juta, maka itu akan dijual Rp50 juta kalau lembaga pembiayaan ini mau untung,” jelasnya. (eky/mri)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar