Selasa, 27 November 2012

Sayang Fokus Jalan Pintas Maros-Takalar


SELASA, 27 NOVEMBER 2012 
MAKASSAR,  – Infrastruktur jalan sebagai sarana transportasi di Sulsel saat ini memang membutuhkan perhatian khusus.
Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sulsel, Syahrul Yasin Limpo-Agus Arifin Nu’mang (Sayang) untuk lima tahun ke depan akan meningkatkan pembangunan infrastruktur jalan dan transportasi demi mengakselerasi laju perekomian rakyatnya.
Setelah berhasil meyakinkan pemerintah pusat untuk realisasi flyover poros Bone-Maros yang akan mulai direalisasikan pada 2013 mendatang, Sayang sementara akan berencana membangun bypass atau jalan pintas untuk poros Maros-Gowa-Takalar.
“Itu akan dilaksanakan pada tahun 2014. Itu pak Syahrul selaku gubernur sudah meminta ke pemerintah pusat, dan dijanji akan direalisasikan pada tahun 2014,” kata Kepala Dinas Bina Marga Provinsi Sulsel, Abdul Latief, Senin, 26 November, di Makassar.
Panjang jalanan bypass tersebut sekitar 50 km. Dengan estimasi anggaran yang dibutuhkan sekitar Rp800 miliar. “Jadi anggarannya kemungkinan masuk dalam APBD 2014 mendatang dan mulai dikerja secara bertahap, termasuk pembebasan lahannya,” kata Latief.
Syahrul saat dikonfirmasi membenarkan hal tersebut. Menurutnya, bypass jalan pintas tersebut sudah sangat mendesak dilakukan untuk mengurai kemacetan arus lalu lintas, khususnya di Makassar.
“Jadi kendaraan tidak padat. Insya Allah, tahun depan kita sudah rancang designnya,” kata Syahrul.
Selain itu, tambah Syahrul, jalan trans Sulawesi Parepare-Makassar akan dirampungkan. “Poros Pare-Makassar tinggal 2 atau 3 kilometer saja. Tinggal spot-spot kecil aja yang belum karena masalah pembebasan lahan .Insya Allah akan kita selesaikan secepatnya,” kata Syahrul.
Jalur pelebaran jalan ke selatan-selatan akan menjadi prioritas Sayang ke depan. Bantaeng, Jeneponto, Takalar, Bulukumba akan dirampungkan pelebarannya.
Khusus untuk jalan rintisan, Sayang akan merampungkan jalan rintisan jalur Sabbang-Sae-Tallang yakni jalan tembus Luwu Utara dengan Sulbar.
“Sabbang-Tallang-Sae adalah terobosan jalan di Luwu Raya. Tidak ada jalan ini sebelumnya. Dan Alhamdulillah Pemprov Sulsel mampu menembusnya tahun ini, dan akan kita tuntaskan perampungannya tahun depan,” kata Syahrul.
Diharapkan dengan terwujudkanya jalan ini akan meningkatkan akselerasi ekonomi masyarakat di Sulsel khususnya di Luwu Raya.
Khusus Tana Toraja dan Toraja Utara, Sayang akan membangun jalan provinsi di Toraja poros Seseng -  batas Sulbar. (*/soe)
Sumber: http://cakrawalaberita.com/politik/sayang-fokus-jalan-pintas-maros-takalar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar