Kamis, 23 Februari 2012

Polandia Tertarik Garap Emas Sulsel



Kamis, 23 Februari 2012 



MAKASSSAR, 
-- Negara Republik Polandia tertarik menggarap sektor pertambangan di Sulawesi Selatan. Negara Eropa Timur itu mengincar tambang logam, emas dan nikel yang banyak terdapat di Sulsel.

Kepala Divisi Promosi Perdagangan dan Investasi, Kedutaan Besar Republik Polandia, Ramuald Morawski usai melakukan pertemuan dengan Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo di rumah jabatan gubernur, Rabu 23 Februari mengatakan, Sulsel memiliki potensi besar di sektor pertambangan. Hal ini telah mereka komunikasikan dengan sejumlah pengusaha di Polandia.

Selain emas dan nikel, Remuald, sejumlah perusahaan dari Polandia siap membangun industri di Sulsel yang core di bidang perkebunan, seperti kakao, kopi dan lain sebagainya. "Dalam hal investasi, beberapa perusahaan Polandia telah sukses beroperasi di Indonesia. Beberapa di antaranya adalah Kopex dan Famur di sektor pertambangan. Ada juga Apator di sektor mesin dan perlengkapan kelistrikan, serta Bumar di sektor pertahanan dan permesinan berat untuk konstruksi, termasuk crane, mesin pemuat beroda, pembangkit listrik, dan lain-lain," katanya.

Syahrul menyambut positif rencana Polandia ini. Mantan Bupati Gowa dua periode ini mengatakan, pada prinsipnya Pemerintah Provinsi Sulsel membuka selebar-lebarnya ruang berinvestasi di Sulsel. "Polandia dengan Indonesia, termasuk Sulsel memiliki hubungan yang baik. Jadi tidaklah salah kalau kita membangun sebuah sinergitas yang baik untuk menggapai kesejahteraan rakyat di Sulsel," kata Syahrul yang didampingi Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Daerah (BKPMD) Sulsel, Irman YL.

Khusus emas dan nikel, Syahrul mengatakan, pihak Polandia baru mau melihat kemungkinan kerjasama. "Saya bilang dijajaki saja dulu kemungkinan itu. Target saya, kalau dia mau bangun industri silakan masuk," kata Syahrul.

Ketua DPD Partai Golkar Sulsel ini, menambahkan, Sulsel tidak hanya kaya dengan potensi pertambangannya. Tapi lebih dari itu, lanjutnya, Sulsel juga memiliki potensi pertanian, perkebunan dan tanaman hortikultura. "Kalau sumber daya alamnya sudah sangat bagus. Tinggal pengolahannya, dan itu tentu kami membutuhkan investor. Polandia datang dan berencana berinvestasi, kami Insya Allah selalu buka diri," ujar Syahrul. 



Sumber : http://www.fajar.co.id/read-20120223125747--polandia-tertarik-garap-emas-sulsel

Tidak ada komentar:

Posting Komentar